KOLAKA, SULTRACK.COM – Perum Bulog Kantor Cabang Kolaka mulai menyalurkan bantuan pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) untuk alokasi Desember 2024. Sebanyak 284 ton lebih beras disalurkan kepada 28.458 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di wilayah Kabupaten Kolaka dan Kolaka Utara.
Perum Bulog Kolaka menyalurkan bantuan pangan berupa beras medium kepada KPM di Kabupaten Kolaka dan Kolaka Utara. Penyaluran ini dilakukan oleh Kepala Bulog Cabang Kolaka, Ritno, yang mengawasi langsung proses penyaluran ini.
Penyaluran bantuan pangan ini dimulai pada Rabu (4/12/2024) dan ditargetkan tuntas sebelum akhir Desember 2024.
Kegiatan penyaluran beras ini dilakukan di wilayah Kabupaten Kolaka dan Kolaka Utara, dengan beras diambil dari Gudang Bulog Balandete, Kolaka.
Program bantuan pangan ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat, mengatasi kerawanan pangan, serta mengendalikan dampak inflasi pada tingkat konsumen. Selain itu, program ini diharapkan dapat menjaga stabilisasi harga pangan menjelang Natal dan Tahun Baru 2025.
Penyaluran dilakukan melalui pihak transporter yang menjemput beras di pintu Gudang Bulog Balandete, Kolaka, untuk disalurkan ke titik-titik penerima manfaat. Jumlah bantuan pangan beras yang disalurkan untuk bulan Desember sebanyak 284,58 ton, dengan rincian
148.400 kg untuk Kabupaten Kolaka,
136.180 kg untuk Kabupaten Kolaka Utara. Setiap penerima mendapatkan bantuan beras sebanyak 10 kg.
“Kami berharap proses penyaluran bantuan pangan beras ini bisa terlaksana dengan baik dan lancar, tentu saja dengan dukungan stok yang dikuasai Perum Bulog Kantor Cabang Kolaka. Bantuan pangan ini gratis, tidak diperkenankan untuk diperjual belikan,” pungkas Ritno. (AL)
Editor: Redaksi
Discussion about this post