KENDARI, SULTRACK.COM – Sebuah rumah kos di Lorong Belibis Kelurahan Kambu Kecamatan Kambu, Kota Kendari dilahap si jago merah hingga menyebabkan kerugian ratusan juta rupiah, Sabtu (28/10/2023).
Rumah tersebut diketahui, milik mantan Bupati Buton Utara (Butur) H. Abu Hasan. Kapolres Kendari Kombespol M. Eka Fathurahman menuturkan, berdasarkan keterangan dari beberapa saksi, awalanya saksi sedang berjalan dalam rumah utama milik Abu Hasan.
“Dan melihat keluar, ternyata ada asap yang berasal dari kos-kosan dan saksi langsung memanggil teman-teman saksi, yang berada di rumah sambil berteriak kebakaran. Lalu saksi bersama teman-temannya, langsung mengambil air untuk memadamkan kobaran api,” jelasnya.
Keterangan saksi lainnya, menerangkan bahwa pai yang bersumber dari rumah kos, berasal dari kamar kosong yang tidak dihuni. Ketika ada yang teriak kebakaran, saksi keluar dari rumah utama dan melihat telah ada kobaran api yang berasal bangunan kos kamar saksi.
“Saksi langsung memanggil teman-temannya untuk mengambil air dan berusaha menyiram kobaran api tersebut,” terangnya.
Adapun kronologis kejadian, sambung M. Eka, pada hari Sabtu tanggal 28 Oktober pukul 08.30 Wita, bertempat di Lorong Belibis Kelurahan Kambu, menurut keterangan dari Fifin Safitri (saksi 1) sedang berjalan dalam rumah Abu Hasan untuk memberi makan ikan, lalu melihat keluar rumah ada asap yang berasal dari rumah kos.
“Tepat berada disamping rumah utama, Fifin kemudian bergegas memanggil teman-temannya, yang kebetulan berada dalam rumah dan sekaligus teman-teman saksi yang tinggal di kos tersebut. Dan langsung keluar mengambil air untuk memadamkan api. Sekitar pukul 08.50 Wita Damkar Kota Kendari mendatangi lokasi kebakaran. Sekitar pukul 09.05 Wita api berhasil dipadamkan,” ungkapnya.
Terakhir kata Kapolres, adapun kerugian jiwa nihil dan kerugian materil yakni, sofa, kasur, bangunan rumah kos 6 kamar dan kerugian sekitar Rp. 100.000.000.
Penulis : Redaksi
Discussion about this post