KONSEL, SULTRACK.COM – Jumat berkah, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), melaksanakan kegiatan pembagian susu dan makanan bergizi, di Masjid Kelurahan Potoro Kecamatan Andoolo Konsel, serta SDN Potoro, Jumat (08/12/2023).
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Konsel, H. Muhlis M menjelaskan, bagi-bagi susu dan makanan bergizi kepada masyarakat tersebut, adalah bentuk komitmen program Prabowo-Gibran.
“Tujuannya menjaga kesehatan anak dan gizi anak, agar tetap tumbuh menjadi bibit-bibit penerus bangsa. Kegiatan dilaksanakan hari ini di Kelurahan Potoro,” paparnya.
Dalam kegiatan tersebut lanjut Muhlis, antusias masyarakat khususnya anak-anak sangat tinggi ketika jajaran DPC Partai Gerindra yang dipimpin oleh H. Muhlis M bersama jajaran, mendatangi lokasi Masjid dan sekolah di Kelurahan Potoro.
“Saat menerima susu dan makanan sehat, ucapan terima kasih kepada Prabowo Subianto terlontar dari mulut seluruh anak-anak, yang bahagia bisa merasakan manfaat program Prabowo-Gibran, meskipun belum menjadi Presiden dan Wakil Presdien RI,” ungkapnya.
Ditambahkan Muhlis, kegiatan ini adalah bukti konsistensi Capres Prabowo-Gibran, untuk berbuat ikhlas kepada Negeri. Pasalnya meski belum menjadi Presiden dan Wakil Presiden, sudah merealisasikan programnya kemasyarakat.
“Program ini akan rutin dilakukan, oleh DPC Gerindra Konsel, juga dengan DPC lainnya di Sultra. Insyaallah hari ini kita di Kelurahan Potoro, selanjutnya akan kita laksanakan lagindi Kecamatan lain di Konsel,” pungkasnya.
Penulis : Redaksi
Discussion about this post