JAKARTA, SULTRACK.COM – Kementerian Hukum (Kemenhum) RI melakukan sumpah kewarganegaraan terhadap 3 pemain sepakbola keturunan Belanda, di Kedutaan Besar RI di Copenhagen, Denmark, pada Jumat (8/11/2024).
Tiga pemain yang di sumpah antara lain, Kevin Dick, Estella Raquel Loupattij dan Noa Johanna Christina Cornelia Leatomu.
Kevin Dick merupakan pemain sepakbola FC Copenhagen, kelahiran Belanda dan memiliki garis keturunan Indonesia. Demikian juga Estela dan Noa Johanna, keduanya adalah pemain sepakbola putri kelahiran Belanda dan memiliki garis keturunan Indonesia.
Dengan telah resminya pengambilan sumpah, ketiga pemain tersebut siap memperkuat Timnas Indonesia di berbagai ajang kejuaraan.
Sumpah kewarganegaraan ini diambil setelah melalui proses panjang, melalui persetujuan di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dan Presiden RI.
Sumpah kewarganegaraan dilakukan Kemenkumham RI, yang diwakili oleh Dirjen AHU, Cahyo M. Muzhar, dan disaksikan oleh Staf Khusus Menteri Akhmad Ali Fahmi, Sesditjen AHU Mohamad Aliamsyah, Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, dan Chief of President office PSSI, Nirmala Dewi.
Hadir juga menyaksikan sumpah kewarganegaraan antara lain Duta Besar Republik Indonesia untuk Denmark, Dewi Savitri Wahab, serta sejumlah staf KBRI.
Editor: Redaksi
Discussion about this post