BAUBAU, SULTRACK.COM – Wali Kota Kendari Hj. Siska Karina Imran, menghadiri acara Gala Dinner Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), yang digelar di kawasan Pantai Kamali, Kota Baubau, Minggu malam (13/4/2025).
Wali Kota hadir bersama Wakil Wali Kota Kendari, Sudirman dan Ketua DPRD Kota Kendari, Laode Muh. Inarto. Turut mendampingi, Pj Sekda Kota Kendari, Amir Hasan serta sejumlah Kepala OPD lingkup Pemkot Kendari.
Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Kendari menyampaikan komitmennya untuk terus bersinergi dengan pemerintah pusat dan provinsi, dalam mendorong pembangunan daerah, Senin (14/4/2025).
“Kehadiran kami di sini adalah bentuk komitmen Pemkot Kendari untuk terus bersinergi dengan Pemerintah Provinsi dan seluruh stakeholder dalam mendorong pembangunan yang lebih merata dan berkelanjutan,” ujarnya.
Acara Gala Dinner turut dihadiri Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Ribka Haluk, Gubernur Sultra Andi Sumangerukka, Wakil Gubernur, anggota DPD RI, DPR RI, Forkopimda, serta para kepala daerah se-Sultra.
Dalam sambutannya, Wamendagri Ribka Haluk menekankan pentingnya perubahan dan sinergi antarlevel pemerintahan, dalam pembangunan daerah.
“Kami sangat menginginkan Gubernur untuk melakukan perubahan di Sultra, Besok akan kami bahas beberapa program penting,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan bahwa proses perencanaan pembangunan tidak boleh berjalan sendiri-sendiri. Sinkronisasi antara pusat, provinsi, dan kabupaten/kota harus menjadi perhatian utama.
“Pembangunan harus sinkron, agar tepat sasaran dan hasilnya dirasakan masyarakat. Kehadiran kita semua di sini memberikan nilai tambah, bagaimana kita membangun ekonomi kerakyatan. Ini sangat penting sekali,” tegas Ribka.
Ditempat yang sama, Gubernur Sultra, Andi Sumangerukka dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan di Kota Baubau diharapkan bisa menjadi stimulus bagi perekonomian lokal.
“Saya ingin menyampaikan bahwa kegiatan ini memberi stimulus kepada Kota Baubau dan sekitarnya. Bahkan saya sendiri tidak kebagian penginapan karena semua penuh oleh tamu,” ujarnya.
Sementara itu, Wali Kota Baubau, Yusran Fahim, menyampaikan harapannya agar Musrenbang kali ini dapat mendorong perubahan positif bagi daerah.
“InsyaAllah pembangunan akan tercapai, meskipun dengan pemotongan anggaran. Kota Baubau bisa berubah di bawah bimbingan Pak Gubernur, Wakil Gubernur, Anggota DPR, serta seluruh PNS yang terlibat di dalamnya,” tuturnya.
Musrenbang Provinsi Sultra dijadwalkan berlangsung pada Senin (14/4/2025), mulai pukul 08.00 Wita di Ballroom Tamimu, Nirwana Buton Villa, Kota Baubau.
Editor: Redaksi