KONUT, SULTRACK.COM – Kecelakaan maut di Kabupaten Konawe Utara (Konut) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), pengendara motor meninggal di tempat, usai bertabrakan dengan truk, Rabu (24/4/2024).
Tabrakan maut antara truk dengan motor tersebut, tepatnya terjadi di Jalan Poros Trans Sulawesi, di Desa Tonggalino, Kecamatan Lembo, Konut, sekitar pukul 15.15 Wita.
Pengendara motor yang meninggal tersebut, diketahui berinisial AM (22), warga Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Sawa, IPDA Fahri dalam keterangannya menjelaskan, kecelakaan maut itu bermula ketika mobil truk Mitsubishi Carter, yang dikemudikan inisial AES (20) bergerak dari arah Kendari menuju Asera, Konut.
Sedangkan korban, AM dengan mengendarai sepeda motor Yamaha Fino, berboncengan dengan istrinya berinisial S (23) bergerak dari arah berlawanan, yakni dari Asera menuju Kendari.
“Saat berada di Jalan Trans Sulawesi, tepatnya di Desa Tonggalino truk bertabrakan dengan motor yang menyebabkan satu korban meninggal dunia,” jelasnya.
Korban meninggal dunia karena mengalami luka parah pada bagian muka dan kepala. Sedangkan istri korban, mengalami luka robek pada paha, tangan dengan 12 jahitan.
Kecelakaan maut tersebut, kini sudah ditangani pihak Kepolisian dengan mengamankan barang bukti, dan mengevakuasi korban, serta melakukan proses selanjutnya.
Editor : Redaksi
Discussion about this post